Senin, 18 Februari 2013

Cari Duta Sekolah Lewat Lord and Lady of Zion

LORD AND LADY. Jewel dan Andy, pemenang Lord and Lady foto bersama kepala SMA Zion, Ladowikus Arkadious. MERAYAKAN hari kasih sayang bukan hanya dengan memberikan hadiah berupa bunga atau cokelat. Membuat suatu kegiatan yang bermanfaat juga bisa dilakukan loh, seperti yang diadakan oleh SMA Zion Makassar. Yaps, sekolah yang berlokasi di Jl Wahidin Sudirohusodo ini menggelar acara Valentine Celebration Related With Lord and Lady of Zion SHS Contest, Jumat, 15 Februari lalu. Bertempat di aula sekolah, acara yang digelar mulai pukul 12.00 hingga 15.30 ini diisi berbagai item menarik diantaranya penampilan band SMA ZION, drama siswa-siswi, dance performance dan Solo Saxophone dr Charles n friends. Bukan itu saja, yang paling ditunggu-tunggu adalah pemilihan Lord and Lady of Zion. Sebanyak delapan pasang siswa yang berasal dari setiap perwakilan kelas X hingga XII bersaing untuk memperebutkan predikat ini. "Pemilihan Lord and Lady of Zion ini baru pertamakalinya diselenggarakan. Mereka yang terpilih nanti akan menjadi duta sekolah di setiap kegiatan yang diadakan oleh sekolah," ungkap Nofria Rathi selaku guru pembimbing. SAXOPHONE. Charles menunjukkan kebolehannya bermain Saxophone. Nah, dalam pemilihan Lord and Lady Zion ini ada dua kategori yang diperlombakan yakni The Most Favorite Lord and Lady of Zion, dimana mereka dipilih dari hasil voting yang sudah diadakan empat hari sebelum puncak acara diselenggarakan dan Lord and Lady of Zion berdasarkan penilaian juri baik berupa penilaian catwalk, fashion, bakat, dan jawaban dari tiap kontestan saat kontes berlangsung. Dalam pemilihan ini Jewel Gabriel Ans dari kelas X London dan Arifin Thody dari kelas XI IPA ALPS meraih juara dalam kategori the most favorite, dan Lord and Lady berhasil diraih lagi oleh Jewel Gabriel Ans untuk kategori Lady dan Andy Lo dari kelas X Cairo untuk Lord. Pemenang Lord and Lady ini mendapatkan kursus IELTS selama empat bulan dari Interlink dan kursus intensif bahasa Inggris secara gratis selama tiga bulan dari Elti Gramedia Losari. Kebahagiaan tidak dapat disembunyikan dari wajah para pemenang ini. Mereka berharap bisa memberikan yang terbaik buat sekolah.(rza/ars) Dimuat di Harian FAJAR Senin, 18 Februari 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar